Sebagai bentuk pelaksanaan salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu
pengabdian kepada masyarakat, Politeknik Astra mengadakan kegiatan pelatihan
terkait materi GIT, REACT.JS, dan Deployment menggunakan Firebase di UT
School. Politeknik Astra selaku institusi pendidikan di bawah naungan Yayasan Astra
Bina Ilmu melalui program studi manajemen informatika sepakat mengusung topik
pelatihan GIT, REACT.JS, dan Deployment menggunakan Firebase dengan materi
berupa:
- Pengenalan GIT
- Deployment menggunakan Firebase
- Pengenalan Web Application menggunakan React.js
- Pengenalan MVC menggunakan React.js
- Implementasi Database pada website menggunakan React.js dengan API ASP.NET.
Pelatihan dilaksanakan pada tanggal 06-12 Juni 2024 pukul 07.30 – 16.00 WIB dengan
presentasi hasil belajar pada Zoom Meeting.
Pelaksanaan kegiatan pelatihan GIT, REACT.JS, dan Deployment menggunakan
Firebase di UT School berjalan sesuai dengan activity plan dan materi yang telah
disepakati. Pelaksanaan pelatihan ini dilakukan oleh tim pengajar yang terdiri atas Bapak Vian Ardiansyah Saputro, Ibu Luthfi Atikah, Bapak Eko Abdul Goffar, Ibu Indah Cythia Devi . Peserta yang mengikuti pelatihan ini sebanyak 28 orang. Di akhir pelatihan diberikan form kuesioner untuk mengevaluasi dan menentukan tingkat pemahaman peserta berdasarkan penyampaian materi yang dilakukan oleh pengajar. Pada evaluasi tersebut dinyatakan bahwa pengajar berhasil menyampaikan materi dengan baik.
Dibuat oleh: Luthfi Atikah, S.Kom.,M.Kom.
Disetujui oleh: Dr. Eng. Syahril Ardi, S.T.,M.T.